MS Glow Gelontorkan Rp 2 Miliar Bantu Atasi COVID-19
jpnn.com, JAKARTA - Produsen kosmetik MS Glow menyumbang 100 ribu botol hand sanitizer, masker serta 10 bilik disinfektan dengan total Rp 2 miliar untuk mengatasi pandemi COVID-19.
Owner MS Glow Shandy Purnamasari mengatakan, sumbangan itu akan disebar di beberapa titik daerah di Indonesia.
“Kami melakukan aksi cepat untuk memberi bantuan yang esensial guna membantu mereka yang terkena dampak COVID-19. Kami berkomitmen membantu pemerintah dalam mengendalikan penyebaran virus tersebut,” kata Shandy Purnamasari, dalam keterangan tertulisnya, Senin (30/3).
Shandy mengatakan, saat ini masyarakat sudah menyadari pentingnya mencegah penularan virus corona. Salah satunya dengan mengikuti imbauan pemerintah agar tidak melakukan aktivitas di luar rumah selama 14 hari ke depan dan social distancing.
"Upaya lain untuk menanggulangi penyebaran Covid-19 adalah mematuhi instruksi dan imbauan dari pemerintah untuk melakukan social distancing, mencuci tangan dengan sabun, dan jangan lupa selalu membawa hand sanitizer dari MS Glow," imbuhnya.
Shandy berharap dukungan dari MS Glow dapat menginisiasi seluruh elemen untuk turun tangan dalam penanggulangan bencana ini.
"Semoga dengan kebersamaan dalam bingkai gotong royong antar sesama mampu menaggulangi bencana ini sehingga Indonesia terbebas dari virus corona," pungkasnya.(mg7/jpnn)
Produsen kosmetik MS Glow menyumbang Rp 2 miliar untuk membantu masyarakat melawan COVID-19.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Industri Kosmetik Makin Kompetitif, Produsen Gencar Luncurkan Produk Baru
- Peringati HKN 2024, Bos Juragan 99 Lari Pagi Bersama Wartawan
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Hancurkan Ketombe dengan Menggunakan 4 Masker Alami Ini
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru