MST Golf Siap Pasarkan Produk LA Golf di Indonesia

"Produk mereka berkelas dan premium. Bukan hanya kosmetiknya, tapi teknologi yang digunakan sangat bagus. Setiap shaft dari bahan dan spec yang istimewa dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing konsumen,” kata pemilik MST Golf Ng Yap.
Menurutnya, Indonesia akan menjadi salah satu pasar yang menjanjikan untuk memasarkan produk ini.
Dustin Johnson menjelaskan bahwa sebelum memutuskan bekerja sama dengan LA Golf, dia melakukan pengujian shaft LA Golf selama beberapa bulan. Dan ternyata dia sangat puas terhaap produk ini. Dia mengaku terkesan dan langsung setuju untuk menjalin kerjasama dengan perusahaan tersebut. Hal yang sama juga disampaikan oleh Bryson DeChambeau.
Michelle Wie West saat sudah tidak aktif bermain di LPGA. Namun, dia tidak bisa jauh dari golf.
“Saya ingin orang-orang tahu bahwa saya sudah mundur dari turnamen golf, tapi saya tidak bisa pergi jauh dari permainan golf. Saya masuk lebih dalam dari sebelumnya dan semoga bisa membuat impact yang berarti untuk perkembangan golf,” kata Michelle tentang kerjasamanya dengan LA Golf.(dkk/jpnn)
LA Golf merupakan perusahaan asal Amerika Serikat yang memproduksi putter, shaft, dan bola golf premium.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Demokrat: 5 Pansus Baru Penting untuk Atasi Masalah Krusial Jakarta
- Warga Kampung Bayam Belum Bisa Tempati Rusun KSB, Dirut Jakpro Ungkap Alasannya
- Warga Kampung Bayam Belum Bisa Tempati Rusun KSB, Sebut Ada Permainan Jakpro
- AEON MALL Jakarta Garden City Buka Suara Terkait Laporan Bau Tidak Sedap