MTQ Nasional Bikin Jantung Abdel Haq Terasa Mau Putus

MTQ Nasional Bikin Jantung Abdel Haq Terasa Mau Putus
Logo resmi MTQ 2020. Foto: birohumassumbarprov

Setelah terpilih, bukan berarti bisa lega. Hari-hari yang berat pun harus dilalui. Tiada hari tanpa latihan. Latihan berlangsung sangat ketat di bawah bimbingan pelatih Drs H. Abdul Aziz Bermawi, Drs. H. Sulthani dan Drs. H. Muchtar Nurdin. Dua nama pertama, kini sudah berpulang ke Rahmatullah.

Tahapan berikutnya, ketiga calon peserta mulai fokus pada pembidangan, atau spesialisasi.

Abdel Haq mengambil spesialis hapalan Quran dan Ulumul Quran dan Pengetahuan Umum. Rahmiati Nasir membidangi isi kandungan Al-Quran, Irama dan Tilawah Al-Quran. Metriadi menguasai Bahasa Arab, Fiqhi, Fathurrahman dan SKI.

“Dua bulan kami menjalani proses latihan bersama. Diinapkan di Asrama Haji Rasuna Said. Latihan bersama, beribadah bersama, bahkan Salat Tahajud bersama. Suasana ini membuat kami makin kompak,” kata Abdel Haq.

Di saat MCC babak penyisihan, Sumbar bertemu Sumut, Jawa Tengah dan Kalimantan Timur.

Hasil gemilang dicapai tuan rumah. "Kami berhasil lolos setelahg mengalahkan daerah tersebut,” beber Abdel Haq.

Di babak selanjutnya, Sumbar bertemu Jawa Timur, Sulawesi Selatan dan Aceh di babak semifinal.

Suasana makin ramai dan gemuruh. Angka setiap peserta saling berkejaran. Tak hanya peserta, penonton dan official tak kalah jantungan, sebab jika pertanyaan bisa dijawab benar, maka dapat nilai 100. Jika salah, justru nilai dikurangi 100.

MTQ Nasional XXVIII Sumatera Barat telah membuka kenangan Abdel Haq, 37 tahun lalu..

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News