MU Gagal Patahkan Fighting Spirit PSMS

jpnn.com - SURABAYA- Persepam MU gagal menjalankan instruksi dan mengantisipasi PSMS Medan. Sempat unggul terlebih dulu, MU ternyata harus kalah secara dramatis setelah PSMS membalikkan keadaan menjadi 2-3 di laga semifinal Piala Kemerdekaan, Rabu (9/9) malam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Pelatih Persepam MU, Jaya Hartono, terlihat sangat kecewa usai laga. Tapi, dia langsung meminta pemain instropeksi karena kekalahan mereka akibat ulah pemain sendiri.
"Dari awal sudah saya antisipasi dan sampaikan ke pemain, bahwa fighting spirit PSMS sangat tinggi. PSMS menunjukkan ini, tapi pemain kami tidak menunjukkan semangat yang sama," katanya usai laga.
Di laga super ketat dan menentukan, lanjut Jaya, bukan hanya strategi permainan dan skill yang menentukan, mental dan motivasi juga turut andil menentukan hasil akhir.
"Kami punya materi bagus, tapi kami lengah. Ditambah lagi kami harus bermain sepuluh pemain setelah Denny Rumba diusir wasit di babak pertama," ungkapnya. (dkk/jpnn)
SURABAYA- Persepam MU gagal menjalankan instruksi dan mengantisipasi PSMS Medan. Sempat unggul terlebih dulu, MU ternyata harus kalah secara dramatis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Akhir Pekan ke-30 Liga 1: Madura United Menjauhi Zona Merah
- Pebiliar Legendaris Efren Reyes Ramaikan Ekshibisi Biliar di Jakarta
- Persib Butuh 2 Poin untuk Mengunci Gelar Juara Liga 1
- Liga 1: Jawab Keraguan soal Netralitas, PT LIB Menugaskan 4 Wasit Asing
- Dewa United dan Persebaya Buka Jalan Persib Juara Liga 1
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga