MU Segera Depak Moyes

jpnn.com - MANCHESTER - Nasib David Moyes sebagai pelatih Manchester United semakin di ujung tanduk. Hal itu dipicu kekalahan MU ketika menjamu rival sekota Manchester City dengan skor 0-3 di Old Trafford, Rabu (26/3) kemarin.
Kekalahan itu membuat MU menorehkan rekor terburuk dalam 51 tahun. Yakni sebagai tim juara bertahan yang menelan enam kekalahan dalam 15 pertandingan kandang. Tim terakhir yang merasakannya ialah Ipswich Town.
Nah, hal itu langsung membuat manajemen MU meradang. Laman Goal, Kamis (27/3) menulis, para direksi MU tengah bersiap menjatuhkan vonis pemecatan terhadap Moyes.
Kabarnya, pemecatan itu hanya tinggal menunggu waktu. Saat ini para petinggi MU sedang menginventarisir beberapa nama yang dianggap cocok untuk mengisi posisi pelatih kepala.
Tak hanya menginventarisir, manajemen tim berjuluk Setan Merah itu juga bakal langsung melakukan pembicaraan dengan beberapa kandidat pengganti. Hanya saja, mereka belum membeberkan jati diri pelatih incarannya itu.
Namun, MU sejak lama sudah dikait-kaitkan dengan beberapa nama. Di antaranya ialah Frank De Boer. Selain itu, MU juga dikabarkan akan kembali memanggil Sir Alex Ferguson yang selama ini dicap sebagai penguasa Old Trafford. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Nasib David Moyes sebagai pelatih Manchester United semakin di ujung tanduk. Hal itu dipicu kekalahan MU ketika menjamu rival sekota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini
- Kastaneer Bertekad Kuat Bawa Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2024/25
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat