MU Tawar Wilson Palacios Rp 232 Miliar
Jumat, 16 Januari 2009 – 08:25 WIB

MU Tawar Wilson Palacios Rp 232 Miliar
MANCHESTER United mulai terseret dalam arus bursa transfer pemain. Bidikan klub juara bertahan Premier League itu adalah gelandang Wigan Athletic Wilson Palacios. Tidak tanggung-tanggung, setelah laga di Stadion Old Trafford kemarin dini hari (15/1), kubu United dikabarkan langsung mengajukan penawaran sebesar 14 juta pounds atau sekitar Rp 232 miliar.
Palacios memang pemain yang sudah lama dibidik United. Pemain 24 tahun itu adalah anggota timnas Honduras. Palacios juga menjadi bagian penting skuad Wigan awal musim ini. Karena itu, Wigan ngotot mempertahankan Palacios.
Sebelum United, Tottenham Hotspur lebih dulu menawar Palacios dengan banderol 10 juta pounds atau sekitar Rp 165 miliar. Namun, Wigan menolak. "Itu jumlah yang kurang. Mereka bisa kembali dengan tawaran dengan lebih tinggi atau lupakan saja Palacios," tegas Dave Whelan, manajer Wigan, seperti dilansir The Sun.
Whelan tampaknya ingin mendapatkan keuntungan yang besar dari penjualan Palacios. Sebab, saat menggaet Palacios pada 11 Januari 2008, Wigan hanya mengeluarkan dana 1 juta pounds (Rp 16,5 miliar).
MANCHESTER United mulai terseret dalam arus bursa transfer pemain. Bidikan klub juara bertahan Premier League itu adalah gelandang Wigan Athletic
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs