Mudahkan Koordinasi, Gubernur Andalkan Blackberry
Kamis, 29 Desember 2011 – 12:51 WIB

Mudahkan Koordinasi, Gubernur Andalkan Blackberry
BANJARMASIN – Gubernur Kalsel Rudy Ariffin meminta seluruh pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Kalsel membeli Blackberry. Permintaan itu disampaikannya saat coffee morning yang berlangsung di Aula Dinas Sosial Provinsi Kalsel.
Rudy yang juga pengguna Blackberry ingin koordinasi dengan bawahannya dapat dilaksanakan di mana saja dan kapan saja. Caranya dengan memanfaatkan fasilitas grup yang bisa dibuat melalui BlackBerry Mesengger (BBM).
Baca Juga:
“Untuk koordinasi kita coba gunakan grup di BBM untuk pejabat eselon II. Satu orang nanti yang bertanggung jawab sebagai adminnya. Saya minta biro humas untuk jadi admin, ini penting untuk komunikasi dan informasi supaya lancar di mana saja dan kapan saja,” ungkap Rudy, kemarin.
Ditambahkannya, adanya grup BBM yang khusus beranggotakan pejabat eselon II baik kepala dinas, asisten hingga sekda diharapkan akan mempercepat jalur koordinasi. Jika ada informasi apapun yang disajikan pada grup tersebut dapat langsung direspon oleh pejabat yang terkait.
BANJARMASIN – Gubernur Kalsel Rudy Ariffin meminta seluruh pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Kalsel membeli Blackberry. Permintaan itu
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta