Mudik-Balik Horor

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Mudik-Balik Horor
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengatakan sekitar 60 persen pemudik masih belum balik ke Jakarta. Foto: Screenshoot CCTV Tol Jakarta-Cikampek

Akan tetapi, produk teknologi tercanggih dari dunia mana pun tidak akan mampu menolong problem kemacetan lalulintas saat mudik, karena di seluruh dunia tidak ada negara yang punya problem macet mudik seperti Indonesia. 

Teknologi traffic management tercanggih di dunia tidak akan bisa menyelesaikan masalah macet mudik di Indonesia.

Mudik dan macet menjadi bagian yang tidak terpisahkan. 

Mudik tidak asyik tanpa macet. 

Karena itu, sejak awal harus disiapkan mental supaya bisa menikmati kemacetan sebagai bagian dari kebahagiaan saat mudik. 

Dengan sikap sumeleh dan menerima keadaan, emosi akan bisa ditekan dan kemacetan akan bisa dinikmati sebagai bagian dari ritual mudik. 

Akan tetapi, tentu tidak semua orang bisa menerima kenyataan itu. 

Beberapa insiden terjadi di tengah kemacetan. 

Terjebak kamacetan dan tidak bisa bergerak sama sekali sampai hampir semalam suntuk menjadi bagian tidak terpisahkan dari mudik tahun ini. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News