Muenchen Jadikan Juara Piala Dunia Antarklub Kado Tahun Baru
jpnn.com - AGADIR- Bayern Muenchen memiliki kesempatan emas menyempurnakan perjalanan mereka sepanjang 2013. Setelah merebut treble winners, tim berjuluk The Bavaria tersebut punya peluang meraih gelar bergengsi lainnya: Piala Dunia Antarklub.
Sebagai unggulan, Muenchen tak perlu repot-repot melakoni pertandingan dari babak pertama. Phillip Lahm dkk langsung bersua wakil Tiongkok, Guangzhou Evergrande pada babak semifinal yang akan dilangsungkan di Maroko, Kamis, (19/12) mendatang.
Di atas kertas, Muenchen jelas sangat diunggulkan untuk meraih gelar juara. Bagi para penggawa Muenchen, gelar juara di Maroko akan menjadi kado yang indah pada tahun baru mendatang.
“Tentu saja kami masih memiliki pertandingan untuk dimenangkan. Jika kami bisa membawa pulang tropi tersebut, itu akan membuat liburan kami menyenangkan. Baik secara mental maupun untuk keluarga kami,” terang gelandang Franck Ribery sebagaimana dilansir laman Bild, Senin (16/12).
Optimism serupa diapungkan kipper Manuel Neuer. Bagi Neuer, tropi juara Piala Dunia Antarklub adalah harga mati. Karena itu, dia meminta para pemain Muenchen bekerja keras mewujudkan target tersebut.
“Piala Dunia Antarklub adalah target terakhir kami pada 2013 ini. Kami ingin memenangkan turnamen tersebut. Tentu saja, kami harus menghadapinya dengan sikap yang tepat. Sukses di Maroko akan menjadi hal yang sempurna,” tegas Neuer. (jos/jpnn)
AGADIR- Bayern Muenchen memiliki kesempatan emas menyempurnakan perjalanan mereka sepanjang 2013. Setelah merebut treble winners, tim berjuluk The
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra