Muenchen Juara Bundesliga, Banyak Rekor Tercipta
jpnn.com - MUENCHEN – Bundesliga berakhir status quo. Bayern Muenchen kembali menjadi kampiun setelah menekuk Ingolstadt dengan skor 2-1 di Audi Sportpark, Sabtu (7/5) malam WIB.
Pada waktu bersamaan, Borussia Dortmund ditekuk Eintracht Frankfurt dengan skor 0-1. Perolehan poin Muenchen pun dipastikan tak akan bisa dilewati Mats Hummels dkk.
FC Hollywood pun berhasil menjadi tim pertama sepanjang sejarah Bundesliga 1 yang mampu empat kali meraih gelar juara secara beruntun. Ini menjadi gelar ke-26 mereka di Bundesliga.
Tak hanya Bayern yang membuat rekor. Pelatih Pep Guardiola juga berhasil menuliskan namanya di buku sejarah Liga Jerman itu. Dia menjadi pelatih luar Jerman pertama yang meraih tiga gelar Bundesliga secara beruntun.
Guardiola menjadi pelatih kedua yang bisa memberi tiga gelar tersebut secara berturut-turut setelah Ottmar Hitzfeld pada 1999, 2000, dan 2001. (rap/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- Jepang Memberi Timnas Indonesia Pelajaran Bermain Sepak Bola