Muenchen Paksa Dortmund ke Zona Degradasi
jpnn.com - MUENCHEN - Borussia Dortmund akhirnya benar-benar masuk zona degradasi. Itu terjadi setelah Dortmund ditekuk Bayern Muenchen dengan skor 1-2 (0-1) pada pekan kesepuluh Bundesliga 2014/2015 di Allianz Arena, Minggu (2/11) dini hari WIB.
Dortmund sebenarnya sempat unggul melalui tandukan Marco Reus pada menit ke-31. Saat itu, Reus berhasil memaksimalkan umpan silang yang diberikan Pierre Emerick Aubameyang dari sisi kanan.
Keunggulan itu sempat bertahan sangat lama. Namun, Muenchen akhirnya mampu menyamakan kedudukan melalui sepakan kaki kiri Robert Lewandowski pada menit ke-72.
Petaka bagi Dortmund terjadi setelah Arjen Robben mencetak gol melalui titik putih empat menit sebelum pertandingan berakhir. Itu adalah kekalahan ketujuh Dortmund dalam sepuluh pertandingan Bundesliga musim ini.
Kekalahan itu membuat Dortmund terperosok ke posisi ke-16 dengan koleksi tujuh angka. Sebaliknya, kemenangan itu membuat Muenchen kokoh di pucuk klasemen dengan torehan 24 angka.(jos/jpnn)
MUENCHEN - Borussia Dortmund akhirnya benar-benar masuk zona degradasi. Itu terjadi setelah Dortmund ditekuk Bayern Muenchen dengan skor 1-2 (0-1)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up