Muhaimin Bantah tak Serius Bahas RUU BPJS
Rabu, 25 Mei 2011 – 20:30 WIB

Muhaimin Bantah tak Serius Bahas RUU BPJS
JAKARTA--Meski beberapa kali tidak hadir dalam rapat kerja pansus Rancangan Undang-Undang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (RUU BPJS), Menakertrans Muhaimin Iskandar mengaku akan mengawal hingga RUU tersebut disahkan menjadi UU.
"Saya janji akan mengawal RUU BPJS ini sampai bisa disahkan. Meskipun saya kadang hadir dan kadang tidak bersuara saat rapat pansus," kata Muhaimin menanggapi pertanyaan para politisi saat rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, Rabu (25/5).
Dijelaskan, dirinya tidak banyak berkomentar dan lebih banyak Menkeu Agus Martowardojo yang bicara, karena posisi Menkeu selaku pemegang kebijakan fiskal.
"Memang, RUU BPJS ini berkaitan erat dengan kementerian yang saya pimpin, karena mengurus soal jaminan bagi tenaga kerja. Tapi kan saya tidak harus banyak bersuara. Menkeu sudah cukup. Anggota DPR juga jangan berpikir saya tidak serius. Saya pasti akan mengawal RUU ini," tegasnya.
JAKARTA--Meski beberapa kali tidak hadir dalam rapat kerja pansus Rancangan Undang-Undang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (RUU BPJS), Menakertrans
BERITA TERKAIT
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Punya Segudang Penghargaan, Ririek Adriansyah Calon Kuat Dirut Telkom
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka