Muhaimin Janjikan Kebangkitan Warga Nahdliyin
Ajak Kader PKB Jaga Kekompakan dengan NU
Jumat, 01 Februari 2013 – 01:01 WIB
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar mengajak seluruh kadernya kompak memenangi Pemilu Legislatif 2014 mendatang. Menurutnya, dengan memenangi Pemilu maka PKB akan lebih mudah memperjuangkan aspirasi Nahdlatul Ulama (NU).
Muhaimin saat memberikan sambutan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan tasyakuran ulang tahun NU ke-87 di Gedung Graha Gus Dur yang juga kantor DPP PKB di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (31/1) malam, menyatakan bahwa selama ini kiprah dan perjuangan NU untuk Indonesia tidak mendapat penghargaan yang seimbang dari pemerintah. Karenanya, kini saatnya PKB bisa benar-benar menjadi wadah tunggal untuk menyalurkan aspirasi kaum nahdliyin.
Baca Juga:
"NU harus bangkit merebut kemenangan dan berkuasa. Kemenangan PKB sebagai satu-satunya saluran politik warga Nadhliyin, harus diperjuangkan," ujar Muhaimin di acara yang juga dihadiri Sekretaris Dewan Syura DPP PKB, Andi Muawiyah Ramly dan Sekjen DPP PKB Imam Nahrawi itu.
Muhaimin mengatakan, agar PKB menang maka para calon anggota legislatif (caleg) yang akan diusung harus rajin mendekati warga. Caleg PKB, lanjutnya, juga tak perlu ragu menemui pada pengurus NU di daerah masing-masing.
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar mengajak seluruh kadernya kompak memenangi Pemilu Legislatif 2014 mendatang.
BERITA TERKAIT
- Sidang Sengketa Pilkada Papua, Pakar Tata Negara: MK Jangan Mau Diintervensi
- DPR Mengesahkan RUU BUMN Saat Akhir Pekan, Dasco Ungkap Alasannya
- Anggota DPR Merespons Laporan Dugaan Pemerasan Petugas Imigrasi Kepada 44 WNA China
- Fraksi PDIP DPRD Jakarta Sebut Penundaan Pelantikan Pram-Rano Karno Rugikan Masyarakat
- Bertemu Dino Pati Djalal, Eddy Soeparno Ajak FPCI Dukung Diplomasi Iklim Prabowo
- Kunjungi Palembang, Lita Machfud Soroti Angka Tidak Sekolah Sumsel yang Tinggi