Muhaimin Tak Gubris Tudingan Yenny Wahid
Rabu, 21 Desember 2011 – 13:25 WIB
JAKARTA--Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, enggan berkomentar banyak terkait tudingan Ketua Umum Partai Kemakmuran Bangsa Nusantara (PKBN) Yenny Wahid. Sebelumnya, Yenny dan sejumlah kader PKBN mendatangi kantor Kemenkumham. Kedatangan mereka untuk melayangkan protes dengan keputusan Kemenkumham yang tidak meloloskan PKBN dalam proses verifikasi partai berbadan hukum sekaligus gagal sebagai kontestan Pemilu 2014. Yenny menilai ada konspirasi menjegal PKBN ikut Pemilu 2014.
Saat dimintai pendapatnya mengenai tudingan putri Gus Dur tersebut, tentang adanya konspirasi dengan Kementerian Hukum dan HAM untuk tidak meloloskan PKBN ikut dalam Pemilu 2014, Muhaimin berkali-kali hanya menjawab singkat bahkan tertawa.
Baca Juga:
‘’Itu tidak ada urusannya dengan saya. Urusannya masing-masing,’’ jawab Muhaimin di komplek Istana Kepresidenan, Rabu (21/12).
Baca Juga:
JAKARTA--Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, enggan berkomentar banyak terkait tudingan Ketua Umum Partai Kemakmuran Bangsa
BERITA TERKAIT
- DPR Bakal Revisi UU Minerba, Ahmad Doli Sebut Itu Komitmen Pemerintah untuk Rakyat
- Demul-Erwan Resmi Memimpin Jawa Barat Mulai 6 Februari 2025
- Mardiono Minta Kader PPP di Purworejo Bisa Berkontribusi Untuk Masyarakat
- Pelantikan Kepala Daerah Terpilih yang Tak Bersengketa di MK pada 6 Februari
- Saat Hakim MK Cecar KPU-Bawaslu terkait Tuduhan Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- Tidar Sukses Gelar Pra-Kongres IV, Ini Beragam Kegiatannya