Muhammad Asichin, Bekas Anak Nakal yang Jadi Penjaga Arsip Nasional

Menjembatani Tuntutan Keterbukaan dengan Keharusan Menjaga Kerahasiaan

Muhammad Asichin, Bekas Anak Nakal yang Jadi Penjaga Arsip Nasional
Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia (ARNI) Muhammad Asichin. Foto : Arundono W/JPNN

"Saat itu saya diberi kepercayaan oleh Pak Habibie menjadi Deputi Pembinaan. Saya pikir karier saya sudah mentok (habis,red) di Jawa Tengah sebagai Eselon Dua  saja," ucapnya.

Jabatan demi jabatan di level Eselon I di ANRI pun dilakoninya. Pada 2001, Asichin menjadi Deputi Bidang Pembinaan Kearsipan. Jabatan selanjutnya adalah Deputi Bidang Konservasi Arsip, kemudian Sekretaris Utama (Sestama), hingga akhirnya pada Mei 2010 menjadi Kepala ANRI menggantikan Djoko Utomo.

"Jabatan ini tak pernah saya bayangkan sebelumnya, Tapi amanah ini saya jalani saja sebaik mungkin. Almarhum mertua dan istri saya pasti tersenyum jika melihat saya di posisi saat ini," katanya.

Tapi ada keinginan lain Asicin yang belum terwujud. "Saya ingin membuat dokumentasi tentang intelijen dan pemberantasan korupsi di Indonesia. Banyak yang bilang saya nyari perkara. Tapi ini menanttang dan saya ingin membuat sesuatu yang berguna," pungkasnya.(ara/jpnn)

Menjadi Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia (ARNI) nyaris tak terbayangkan di benak Muhammad Asichin. Sempat dicibir saat memilih jadi pegawai


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News