Muhammadiyah Mulai Puasa 9 Juli
Minggu, 30 Juni 2013 – 10:06 WIB

Muhammadiyah Mulai Puasa 9 Juli
JAMBI-Muhammadiyah dipastikan akan memulai puasa Ramadannya pada 9 Juli mendatang. Hal ini ditegaskan langsung oleh Din Syamsuddin, Ketua PP Muhammadiyah kepada wartawan, Sabtu (29/6).
“Sudah ada di sebagian wilayah RI, pada tanggal 8 Juli. Sehingga pada 8 Juli malam kita menunaikan taraweh dan 9 Juli mulai berpuasa,” ujarnya saat dijumpai usai peletakan batu pertama pembangunan rumah dakwah Muhammadiyah.
Soal alasannya, dia mengatakan, karena ijtimak akhir Sya’ban, yakni kunjungsi matahari, bumi dan bulan itu itu berada pada garis lurus terjadi pada 8 Juli. “Sekitar pukul 2 lewat (14. 00 WIB). Waktu matahari terbenam tanggal 8 Juli itu, bulan belum terbenam. Itu lah hilal menurut Muhammadiyah, tidak perlu dilihat lagi,” katanya.
“Cukup lewat kalkulasi ilmiah, ada hadistnya, Fakdurullah maka perhitungkanlah. Maka bagi yang meyakini sudah ada hilal Ramadan pada 8 Juli, silahkan lah berpuasa. Bagi yang belum, karena ada paham lain harus melihat dan jika tak kelihatan maka harus menambah, menyempurnakan bulan Sya’ban ya lakukan,” tambahnya.
JAMBI-Muhammadiyah dipastikan akan memulai puasa Ramadannya pada 9 Juli mendatang. Hal ini ditegaskan langsung oleh Din Syamsuddin, Ketua PP Muhammadiyah
BERITA TERKAIT
- Pemprov Jateng: ASN Tidak Mudik, Jadi Tidak Perlu WFA
- Pemda Siap Angkat PPPK 2024 Tahun Ini, Ada Solusi Bagi Honorer Kena PHK
- Ditjenpas Bakal Benahi Lapas Kutacane Setelah Insiden Puluhan Napi Kabur
- Pegadaian jadi Koordinator dalam Kolaborasi 23 BUMN untuk Menghadirkan Air Bersih di Batam
- Firnando Ganinduto Soroti Kasus Korupsi Minyak Mentah
- Penyelundupan 167 Bal Baju Bekas Asal Malaysia Digagalkan Berkat Sinergi Antarinstansi