Muhammadiyah: Setya Novanto Permalukan Rakyat Indonesia

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan aksi Ketua DPR Setya Novanto dan rombongan di Amerika Serikat telah mempermalukan seluruh rakyat Indonesia.
"Rombongan Setya Novanto dan Fadli Zon, secara sadar bagi saya telah mempermalukan 250 juta rakyat Indonesia, dengan hadir di acara Donald (Calon Presiden AS Donald Trump) tersebut," kata Dahnil, melalui pesan singkat kepada wartawan di Jakarta, Jumat (4/9).
Menurutnya, mereka ke Amerika Serikat sebagai pejabat negara, tetapi justru tampil dan gunakan oleh Trump sebagai materi kampanye. Ya, dalam momen itu, saat Trump berbicara di depan pendukungnya, Ia sempat memperkenalkan tamunya Setya Novanto, Ketua DPR RI.
"Saya kira Setya dan Fadli Zon serta yang lainnya harus meminta maaf kepada rakyat Indonesia atas tindakan mereka tersebut, dan badan kehormatan DPR harus memberikan sanksi kepada mereka, karena telah melanggar etika pergaulan internasional," tegas Dahnil.
Ia menilai tidak etis pejabat negara hadir dalam kampanye capres negara lain. Karena secara jelas, tambah Dahnil, sebagai politisi mereka sangat naif dan memajukan. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan aksi Ketua DPR Setya Novanto dan rombongan di Amerika Serikat telah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin