MUI Medan Temukan Obat Berlemak Babi
Rabu, 22 Oktober 2008 – 06:37 WIB

MUI Medan Temukan Obat Berlemak Babi
MEDAN – Lembaga Pengkajian Pangan Obat dan Makanan Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) Medan menemukan belasan merek obat jenis kapsul dan sirup yang mengandung gelatin lemak babi kemarin. Itu ditemukan saat anggota LPPOM meninjau sejumlah pabrik yang memproduksi pabrik obat-obatan di Medan. Aznali membeberkan, pelaporan ke MUI Pusat diperlukan untuk melaksanakan penelitian bersama. Alasannya, kapsul dan sirup tersebut paling banyak dikomsumsi masyarakat. Karenannya Aznali meminta masyarakat menghindari mengonsumsi kapsul dan sirup yang dicurigai mengandung lemak babi, termasuk saat menerima resep dari dokter. ’’Satu sisi dokter memang lebih banyak menganjurkan meminum obat tersebut, namun alangkah baiknya ditanyakan dulu kepada dokter yang bersangkutan ketika akan memberikan obat apakah mengandung gelatin lemak babi atau tidak,’’ ujarnya.
Namun, dalam penjelasannya kemarin, mereka tidak menyebutkan merek obat-obatan dengan alasan etika. ’’Kami hanya akan melapor ke MUI Pusat,’’ kata Direktur LPPOM MUI Medan Prof dr Aznali Lelu kepada Sumut Pos (JPNN Group) di Kantor MUI Medan, Selasa (21/10).
Baca Juga:
Dalam penyampaian penjelasan tersebut, Aznali didampingi Ketua MUI Medan Prof Dr Muhammad Hatta dan Prof dr Effendi. Menurut Aznali, LPPOM menerima banyak informasi dari masyarakat seputar kapsul dan sirup yang mengandung lemak babi beberapa waktu lalu. Namun, LPPOM baru sekarang meninjau pabrik yang diduga memproduksi obat-obatan tersebut. ’’Kami menyelidiki lebih lanjut pengaduan masyarakat itu,’’ katanya.
Baca Juga:
MEDAN – Lembaga Pengkajian Pangan Obat dan Makanan Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) Medan menemukan belasan merek obat jenis kapsul dan
BERITA TERKAIT
- Dr Tifauzia & Roy Suryo Audiensi dengan UGM, Minta Kampus Jangan Jadi Alat Seseorang
- Wagub Cik Ujang Simak Laporan Pembahasan Pansus DPRD Terhadap LKPj Gubernur Sumsel 2024
- Cari Remaja Hilang di Hutan Jambi, Tim SAR Gunakan Drone Thermal
- Gelapkan Uang Rp 8,6 Miliar, Pegawai Bank Mega Ini Dituntut 10 Tahun Bui
- Gubernur Herman Deru Dukung UIGM Sediakan Beasiswa Kedokteran untuk Anak-anak Desa
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku