MUI Nilai Nikah Siri Charly-Rere Janggal, Beda Agama
jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pertimbangan MUI Noor Ahmad menilai ada yang janggal pada pernikahan siri antara Rere Regina dengan Charly Van Houten.
Pasalnya nikah siri tidak bisa terjadi bila beda keyakinan. Dimana Rere diketahui masih beragama non-Islam. "Menikahkan siri dua agama yang berbeda, itu kan nggak boleh. Kecuali satu agama," ujar Noor di Jakarta, Kamis (26/11).
Noor malah penasaran, kalaupun memang benar pernikahan beda agama tersebut dilakukan secara siri, siapa ustadz yang telah melakukan pelanggaran tersebut.
Karena itu, Rere tidak bisa mengadukan hal tersebut kepada MUI lantaran memang sudah salah.
"Kok bisa beda keyakinan. Ustadznya siapa itu? Kalau mau lapor ya ke Polda saja, salah alamat kalau ke MuI," tegas Noor. (chi/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pertimbangan MUI Noor Ahmad menilai ada yang janggal pada pernikahan siri antara Rere Regina dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NIKI Umumkan Jadwal Tur Asia, Gelar 2 Konser di Jakarta
- Edward Akbar Kembali Bantah Lakukan Penyekapan Terhadap Kimberly Ryder
- Sepekan Menjelang Joyland Festival Jakarta 2024, Berikut Daftar Harga Tiket
- 3 Artis Terheboh: Denny Sumargo Mengaku Angkuh, Reza Terlibat Penipuan Berlian?
- Nikita Mirzani Tak Masalah Vadel Badjideh Hadirkan Saksi
- Bintangi Film Petak Umpet, Putri Ayudya Ceritakan Karakter yang Diperankan