Mulai Juli, Kemensos Salurkan Bantuan Permakanan bagi Lansia Selama 6 Bulan
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Sosial (Kemensos) kembali berencana menyalurkan bansos berupa makanan siap saji bagi lansia mandiri dan disabilitas mandiri pada tahun ini. Program itu akan dilaksanakan mulai Juli hingga Desember 2023.
Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial (Dirjen Rehsos) Kemensos Pepen Nazaruddin mengatakan bantuan itu adalah lanjutan dari program serupa pada 2022.
Menurut Pepen, penyaluran bantuan tersebut baru dimulai Juli 2023 karena masuk dalam program tambahan anggaran yang telah disetujui oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
"Sekarang (anggarannya) sudah turun," ujar Pepen di Gedung Kemensos, Jakarta Pusat, Jumat (23/6).
Namun, waktu untuk menjalankan program itu pada tahun ini tinggal tersisa enam bulan.
"Maka ini akan dilaksanakan enam bulan. Program permakanan untuk lansia dan penyandang disabilitas telah dilaksanakan 2022 dan lanjut pada 2023 selama enam bulan," tutur Pepen.
Pejabat eselon I Kemensos itu menjelaskan tiap lansia atau disabilitas akan menerima bantuan permakanan senilai Rp 30.000 untuk dua kali makan dalam sehari.
Namun, uang tersebut diserahkan kepada kelompok masyarakat (pokmas) untuk memasak makanannya.
Selama enam bulan mulai Juli tahun ini, para lansia mandiri dan disabilitas mandiri akan menerima bantuan makanan dua kali sehari dengan nilai Rp 30 ribu.
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet
- KPK Menyita Dokumen Kasus Korupsi Bansos Presiden dari Teddy Munawar dan Steven Kusuma
- Ahli Waris Korban Erupsi Lewotobi Dapat Santunan Rp 135 Juta
- Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi, Kemensos Langsung Distribusikan Logistik
- Penasihat DWP Kemensos Beri Perhatian dan Dukungan Kepada Keluarga Pahlawan Nasional
- Polda Kalteng dan Kemensos Salurkan 30 Kursi Roda ke Penyandang Disabilitas