Muliakan Petani, Jokowi Janji Buka 3 Juta Lahan Pertanian

jpnn.com - GARUT - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Joko Widodo alias Jokowi berjanji akan membuka tiga juta hektar lahan pertanian baru jika terpilih pada pemilu presiden (pilpres) mendatang. Program itu merupakan bagian dari upayanya untuk memuliakan para petani.
"Jadi kita ini nanti akan buka sawah kurang lebih tiga juta hektar," ujar Jokowi saat berkampanye di Lapangan Kerkov, Garut, Kamis (3/6) malam.
Seperti diketahui, rival Jokowi, capres nomor urut 1 Prabowo Subianto juga memiliki program serupa. Namun bedanya, Prabowo hanya mentargetkan dua juta lahan baru.
Perbedaan lainnya, Jokowi berencana membangun 25 bendungan baru terlebih dahulu sebelum membuka lahan. Sehingga lahan-lahan baru tersebut dipastikan memiliki pengairan yang baik.
Lebih lanjut Jokowi mengungkapkan, pembukaan lahan baru diharapkan dapat membawa Indonesia memasuki era swasembada pangan. Jokowi pun menegaskan bahwa pemerintahnya akan memperjuangkan pengurangan impor bahan makanan.
"Kalau kita terus impor nanti yang sengsara petani. Terus kalau yang di sana (negara asing) berhenti ekspor kita mau makan apa? Karena itu petani harus dimuliakan," tandasnya.(dil/jpnn)
GARUT - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Joko Widodo alias Jokowi berjanji akan membuka tiga juta hektar lahan pertanian baru jika terpilih pada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat