Mulut Harus Dirangsang Agar Gigi Tetap Berkilau

Mulut Harus Dirangsang Agar Gigi Tetap Berkilau
Mulut Harus Dirangsang Agar Gigi Tetap Berkilau
Cara terakhir, teguklah air setelah makan. Kalau perlu, airnya dikumur dulu sebelum ditelan. Ini merupakan cara tercepat untuk menyapu residu dan sisa makanan di dalam mulut, sekaligus dapat mencegah endapan yang menyebabkan plak.

Selain itu, mengunyah permen karet juga berguna untuk self cleansing pada gigi.  Hal itu dapat merangsang produksi saliva (air ludah) lebih banyak sehingga bau mulut pun akan berkurang.

Eitss… tapi jangan lupa setelah itu tetap gosok gigi ya. Mengapa? Karena kandungan gula yang terkandung di dalam permen karet dapat merusak gigi.

Yang tak kalah penting adalah menghindari makanan dan minuman yang mengandung gula dan asam, seperti permen, coklat atau soft drink. Pasalnya, bakteri sangat menyukai karbohidrat sederhana seperti gula. Bakteri akan membuat plak yang akan mengubah gula menjadi asam. Asam dapat mengikis enamel gigi sehingga gigi bisa berlubang. (chi/jpnn)

SETIAP orang pasti mendambakan punya gigi yang tanpak putih dan bersih. Namun tanpa kita sadari, makanan dan minuman favorit justru menjadi penghalangnya.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News