Mulut Istri Disumpal, Kepala Dibenturkan ke Dinding
jpnn.com - BATURAJA - Aksi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di OKU kembali terjadi. Kali ini korbannya, Efrili (35) warga Batu Kuning, Kecamatan Baturaja Barat, OKU.
Ibu rumah tangga itu melaporkan suaminya, Monzar (41) ke polisi, Sabtu (31/5) lantaran diduga telah melakukan penganiayaan terhadap dirinya.
Di hadapan polisi, Efrili mengaku jika dirinya dihajar suaminya di rumahnya, Jumat (30/5) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB. Terlapor dengan mudah memukul pelapor dengan tangan serta menggunakan sebilah bambu.
"Tak hanya itu, dia (terlapor-Red) juga membenturkan kepala saya ke dinding dan lantai rumah. Kemudian, menyumpal mulut saya dengan handuk. Saya tidak bisa berbuat banyak," kata Efrili memberikan keterangan kepada polisi.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka memar di bagian kepala, kening, pipi serta tangan kanan. "Saya tidak senang dengan perlakuannya. Makanya, saya melaporkan ke sini (kantor polisi Red," tambahnya.
Kapolres OKU, AKBP Mulyadi SIk MH membenarkan adanya laporan tersebut. "Saat ini laporannya sudah kami terima. Sementara, kasusnya sedang dalam tahap penyelidikan," kata Mulyadi kepada wartawan, Sabtu (31/5).
Sebelumnya, jajaran Satuan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres OKU pada 26 Mei lalu telah menangkap Rusdi Salam (26).
Warga Desa Banuayu, Kecamatan Lubuk Batang, OKU itu ditangkap lantaran diduga telah menganiaya istrinya, Damayanti (22), hingga alami luka lebam.
BATURAJA - Aksi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di OKU kembali terjadi. Kali ini korbannya, Efrili (35) warga Batu Kuning, Kecamatan Baturaja
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim