Munas bukan Munaslub
Yacob: Tak Ada Hubungan dengan Kegagalan di Olimpiade
Rabu, 22 Agustus 2012 – 09:46 WIB
JAKARTA - PB PBSI (Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) sudah menetapkan jadwal Musyawarah Nasional (Munas). Ajang pertanggungjawaban kepengurusan masa bakti 2008-2012 dan pemilihan kepengurusan baru masa kerja empat tahun ke depan itu bakal dilangsungkan di Jogjakarta pada 20-21 September mendatang. "Kami informasikan bahwa Munas akan digelar pada 20-21 September di Jogjakarta. Setelah liburan selesai (27 Agustus), kami akan segera mengedarkan undangan kepada jajaran Pengprov," lanjut Yacob.
Itu diungkapkan Sekjen PB PBSI Yacob Rusdianto dalam jumpa pers di kantor PB PBSI Cipayung, Jakarta, kemarin siang (21/8). Sebelumnya, terjadi simpang siur mengenai kepastian penyelenggaraan Munas. Ada yang menyebut sebelum PON Riau (9-20 September). Ada juga bilang sesudah PON.
Baca Juga:
"Saya ingin meluruskan soal Munas. Di luar sana banyak berita simpang siur mengenai jadwal Munas. Ketua Umum (Djoko Santoso) meminta saya untuk segera meluruskan berita itu," kata Yacob.
Baca Juga:
JAKARTA - PB PBSI (Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) sudah menetapkan jadwal Musyawarah Nasional (Munas). Ajang
BERITA TERKAIT
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?