Munaslub Golkar Kelar, Begini Harapan Mendagri

jpnn.com - BADUNG – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo telah menutup Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar di Nusa Dua, Bali, Selasa (17/5).
Tjahjo mengatakan, pemerintah meminta partai politik (Parpol) memaksimalkan fungsinya agar bisa berkontribusi terhadap demokrasi Indonesia.
“Maksimalkan fungsi parpol melalui rekrutmen politik, pendidikan dan pengkaderan partai,” kata Tjahjo dalam pesan singkatnya, Rabu (18/5).
Pemerintah juga sangat mengapresiasi, serta menghormati proses dan dinamika Munaslub Golkar yang demokratis ini.
Pihaknya menghargai kedaulatan parpol, khususnya hasil munaslub ini.
Ia berharap, Munaslub Golkar dapat menjadi satu proses politik yang memperkuat lembaga kepartaian dalam memberikan kontribusi terhadap demokrasi Indonesia.
“Ini menjadi satu proses politik yang dapat memperkuat kelembagaan keperataian untuk berkontribusi kepada demokrasi Indonesia sesuai UUD dan Pancasila,” ujar dia. (adv/sam/jpnn)
BADUNG – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo telah menutup Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar di Nusa Dua, Bali,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BMKG dan BNPB Segera Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Atasi Hujan Deras
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global
- PP Himmah Minta KPK Segera Periksa Senator terkait Dugaan Suap Pemilihan Pimpinan DPD
- PDIP Jatim Berbagi, Said Singgung Ekonomi Rakyat Tak Baik dan Daya Beli Turun
- BMKG: Hujan Deras Masih Guyur Jabodetabek Hingga 11 Maret
- Revisi UU Kejaksaan Menuai Pro dan Kontra, Pakar Sarankan Penundaan