Munaslub Golkar Maju Jadi 15 Mei demi Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Jadwal pelaksanaan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar kembali mengalami perubahan. MLB yang mulanya dijadwalkan pada 23-26 Mei mendatang, dimajukan menjadi 15-17 Mei.
Menurut Ketua Panitia MLB Golkar, Nurdin Halid, perubahan itu karena menyesuaikan jadwal Presiden Joko Widodo. Sebab, presiden yang beken disapa dengan nama Jokowi itu memang bersedia hadir membuka MLB yang akan digelar di Bali.
"Sudah fixed tanggal 15 Mei jam 10 pagi, dibuka presiden," kata Nurdin di DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (3/5).
Nurdin menjelaskan, akan ada kegiatan lain sebelum MLB. Yakni pendaftaran calon ketua umum, verifikasi, sosialisasi, serta debat dan kampanye.
Untuk pencaftaran calon adalah 3-4 Mei. Tahapan selanjutnya adalah verifikasi pada 5 Mei, pleno penetapan bakal calon pada 6 Mei, serta sosialisasi.
Sedangkan untuk tahapan kampanye dan debat akan dimulai pada 8 Mei di Medan. Debat akan dilanjutkan ke Jawa dan Kalimantan.
Puncaknya adalah sosialisasi para calon ketua umum Golkar pada 12 Mei di Bali. “Kemudian peserta secara keseluruhan akan check in di Bali 13 Mei. Tanggal 14 (Mei) pra-munas, 15-17 pelaksanaan Munas," jelasnya.
Untuk diketahui, mulanya MLB Golkar akan digelar April. Namun, terjadi perubahan dan dijadwalkan pada awal Mei.
- LPSK Bakal Temui Keluarga Korban Penembakan oleh Oknum TNI AL
- Kang Ace Sebut Program Makan Bergizi Gratis Adalah Investasi SDM Berkualitas
- Optimalkan Pelayanan, LSP Pro DB Ajukan Sertifikasi Jarak Jauh
- ASDP Apresiasi Kolaborasi Stakeholder Dukung Kelancaran Penyeberangan Selama Nataru
- Susu Tak Masuk Menu MBG di Jakarta, Kepala BGN Bilang Begini, Silakan Disimak
- Pencuri Motor Spesialis Parkiran di Banten Ditangkap Polisi