Muncul Klaster Baru, FSGI Sebut Pembukaan Sekolah di Zona Kuning Tidak Efektif

Muncul Klaster Baru, FSGI Sebut Pembukaan Sekolah di Zona Kuning Tidak Efektif
Guru mengajar di kelas. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

"Kondisi-kondisi seperti ini yang membuat pembelajaran tidak akan efektif. Interaksi antarsiswa sangat dibatasi, tak jauh beda dengan selama belajar dari rumah (BDR/PJJ). Namun, potensi sebaran COVID-19 di antara siswa, guru dan warga sekolah lainnya tetap akan muncul. Sebab tak ada jaminan pasti, jika siswa mematuhi aturan tersebut secara ketat," bebernya.

Ditambah lagi ketika siswa dan guru pulang-pergi ke sekolah naik kendaraan umum. Apalagi rumah mereka berada di zona merah atau oranye. Tak ada jaminan kesehatan yang steril dari COVID-19 selama menumpangi kendaraan umum.

"Artinya mulai keluar dari rumah, naik kendaraan umum, sampai di sekolah, dan pulang kembali ke rumah, kesehatan dan nyawa siswa serta guru benar-benar sedang terancam," tandasnya. (esy/jpnn)

 

Wasekjen FSGI menilai pembelajaran tatap muka di zona kuning tidak akan efektif dan justru membahayakan kesehatan guru dan siswa.


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News