Murdoch dan Elon Musk
Oleh: Dhimam Abror Djuraid

jpnn.com - Dua raja media dari dua generasi yang berbeda minggu ini menjadi topik berita.
Satu dari generasi kolonial satunya dari generasi milenial.
Rupert Murdoch, raja media berusia 91 tahun menguasai media dan cetak dan televisi di Amerika Serikat, Eropa, dan Australia.
Elon Musk, penguasa industry mobil listrik dan industri persawat ruang angkasa, sekaligus penguasa Twitter yang menjadi salah satu platform media sosial paling berpengaruh di dunia.
Keduanya menjadi berita besar di Amerika hari-hari ini.
Tidak ada hubungannya langsung dengan urusan bisnis media tapi lebih menyangkut urusan pribadi dan gaya hidup pribadi masing-masing.
Murdoch menjadi berita besar karena bercerai dari istrinya Jerry Hal, 65 tahun, setelah menikah selama 6 tahun.
Elon Musk menjadi berita karena Xavier, anak pertamanya dari perkawinan pertama, mengajukan permohonan kepada pengadilan di Toronto, Kanada, untuk mengubah jenis kelaminnya dari laki-laki menjadi perempuan.
Murdoch dan Elon Musk menjadi berita besar Amerika hari-hari ini. Ada sebenarnya dengan kedua pebisnis itu?
- Di bawah Binaan PHE ONWJ, Bisnis Eka Raup Omzet Rp1 Miliar
- JCB Indonesia Award 2025 Berikan 18 Penghargaan bagi Mitra Bisnis Terbaik di Indonesia
- 30 Perusahaan di Kota Tangerang Deklarasi Komitmen Penuhi Hak Perempuan & Anak Pascaperceraian
- Bank Raya & Mitra Grab Merchant Perkenalkan Saku Bisnis, Supaya Pengusaha Melek Keuangan Digital
- HIPMI Jaya Lantik 430 Pengurus Baru untuk Perkuat Ekonomi Jakarta
- Venture Debt Bisa jadi Alternatif Pendanaan Bisnis UMKM