Museum & Galeri SBY-Ani, Syarief Hasan: Bukti Jejak Rekam Perjalanan

Museum & Galeri SBY-Ani, Syarief Hasan: Bukti Jejak Rekam Perjalanan
Museum dan galeri SBY-Ani itu akan menceritakan dengan data dan fakta tentang apa saja sudah dilakukan oleh SBY. Foto: MPR Ri

jpnn.com, PACITAN - Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, terkenal dengan keindahan alamnya.

Kabupaten yang berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah itu, terdapat banyak tempat wisata, salah satunya ialah Museum  & Galeri SBY - Ani.

Museum itu merupakan Museum Presiden Indonesia Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ibu Negara Ani Yudhoyono.

Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan mengatakan museum dan galeri tersebut merupakan informasi, pelajaran, dan perjalanan dari sosok Presiden SBY-Ani terhadap generasi sekarang.

“Kami bisa melihat bagaimana prestasi SBY selama 10 tahun," ujarnya saat melakukan kunjungan kerja di Pacitan, Sabtu (14/1).

Politisi Partai Demokrat itu mengatakan museum dan galeri akan menceritakan dengan data dan fakta tentang apa saja sudah dilakukan oleh SBY.

“Jadi, bukan katanya-katanya," ungkap pria yang akrab disapa Syarief Hasan itu.

Hadirnya museum dan galeri diharapkan akan memperjelas tentang pikiran dan kinerja SBY.

Museum dan galeri SBY-Ani itu akan menceritakan dengan data dan fakta tentang apa saja sudah dilakukan oleh SBY.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News