Musim Hujan, Harga Sembako Naik
Rabu, 16 Januari 2013 – 08:45 WIB
MATARAM-Harga sejumlah kebutuhan pokok di beberapa pasar di Mataram mengalami kenaikan sejak sepekan yang lalu. Sejumlah pedagang yang ditemui Koran ini mengatakan, kenaikan harga dipicu kondisi cuaca dan menjelang perayaan maulid. ‘’Sekarang, harga semua barang naik,” kata salah satu pedagang di Pasar Rembiga, Hajah Nur. Harga bumbu dapur juga mengalami kenaikan. Cabe besar yang semula dijual Rp 4 ribu, kini menjadi Rp 10 ribu per kilogramnya. Cabe rawit dari Rp 10 ribu menjadi Rp 20 ribu per kilogram. Tomat dari Rp 3 ribu menjadi Rp 10 ribu per kilogram. Bawang merah dari Rp 8 ribu menjadi Rp 25 ribu per kilogram. Bawang putih dari Rp 13-15 ribu menjadi Rp 25 ribu per kilogramnya. ‘’Ini karena hujan, pohonnya rusak, jadi stok berkurang,” kata Sa’mah, pedagang pedagang lainnya.
Dia mengatakan, harga kebutuhan pokok rata-rata mengalami kenaikan, kecuali minyak goreng. Harga beras mengalami kenaikan antara Rp 300 Rp 500 per kilogram. Saat ini, dia menjual beras per kilogramnya seharga Rp 7.500-Rp 8.500.
Harga ayam potong juga mengalami kenaikan. Saat ini, ayam potong dijual Rp 37 ribu per kilogram. ‘’Beberapa hari lalu harganya masih Rp 25 ribu per kilo,’’ kata Atun, pedagang daging ayam di Pasar Rembiga.
Baca Juga:
MATARAM-Harga sejumlah kebutuhan pokok di beberapa pasar di Mataram mengalami kenaikan sejak sepekan yang lalu. Sejumlah pedagang yang ditemui Koran
BERITA TERKAIT
- Gandeng 2 Mitra Strategis, BNC Konsisten Salurkan Kredit Modal Kerja
- Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi
- Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
- Hingga Oktober 2024, BSN Tetapkan 15.432 SNI
- Berpengalaman 19 Tahun, Safira Group Wujudkan Hunian Impian di Solo Raya
- Begini Upaya Bea Cukai Memutus Rantai Peredaran Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini