Musim Libur Sekolah, Anak-Anak Bebas Ambil Permen Sepuasnya di Jungleland Sentul

jpnn.com, SENTUL - Destinasi wisata Jungleland Adventure Themepark Sentul menyelenggarakan acara bertema Candyland selama musim libur sekolah pada 22 Juni-14 Juli 2024.
Presiden Direktur Jungleland Adventure Themepark, Resza Adikreshna menjelaskan anak-anak yang berkunjung dibolehkan mengambil berbagai macam permen sepuasnya dalam acara ini.
Pada acara tersebut, anak-anak juga dapat menikmati pertunjukkan clown attraction, hewan eksotik, music corner sampai meet and greet mascot Jungleland.
"Candyland akan menjadi daya tarik tersendiri untuk anak-anak," ujar Resza Adikreshna melalui keterangan pers, Selasa (25/6).
Dia menjelaskan Jungleland memiliki 35 wahana dan permainan seru serta menjadi salah satu Family Themepark terlengkap di Indonesia.
Destinasi wisata ini memiliki wahana ekstrim seperti pesawat tempur yang berputar sampai 360 derajat bernama Air Race dan diklaim hanya ada satu-satunya di Indonesia.
Ada pula wahana air seperti Water Blaster yang memiliki luasan hingga 1.300 m2.
Mengusung konsep landscape pepohonan yang sejuk dan view bukit pancar yang menawan, Jungleland akan memanjakan anak-anak yang baru menyelesaikan ujian pada momen liburan sekolah ini.
Memasuki musim libur sekolah, anak-anak bebas mengambil permen sepuasnya di Jungleland Sentul, Bogor.
- Pertama di Indonesia, JEC Hadirkan One-Stop Service Kesehatan Mata Anak
- Nagita Slavina Gelar Ajang Pencarian Bakat di Beberapa Sekolah
- Prabowo Berencana Evakuasi 1.000 Warga Palestina, DPR Minta Hanya Sementara
- Anak-Anak Tinggal di Bali, Andrew Andika: Sebulan Sekali Aku Ke sana, Video Call Juga
- Liburan Sekolah dan Idulfitri 2025, Nikmati Wisata dengan Kapal Pesiar Star Voyager, Menyenangkan
- Gembiranya Anak-Anak dapat Buku Bacaan Dari Mendikdasmen Mu'ti