Musim Mudik Belum Selesai, RT RW Sudah Diinstruksikan Begini

Musim Mudik Belum Selesai, RT RW Sudah Diinstruksikan Begini
Pelaksana tugas Wali Kota Bekasi Tri Adhianto memberikan arahan usai melaksanakan Shalat Idul Fitri di Masjid Agung Al-Barkah Kota Bekasi, Senin (2/5/2022). (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

jpnn.com, BEKASI - Musim mudik belum selesai, masyarakat belum kembali ke kediaman masing-masing.

Namun, Pemerintah Kota Bekasi sudah bergerak cepat.

Segenap RT dan RW diminta aktif mendata para pendatang nantinya.

Langkah ini diperlukan untuk mengantisipasi arus urbanisasi setelah libur Lebaran 2022.

"Pemerintah daerah tentu melakukan pemantauan dengan melibatkan peran aktif perangkat RT/RW dibantu Satgas Pamor yang kami tempatkan di setiap RW, sehingga koordinasinya akan lebih optimal," ujar Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto di Bekasi, Selasa (3/5).

Dia meminta pelaksanaan pendataan penghuni baru nanti dibarengi dengan sosialisasi mengenai ketaatan administrasi kependudukan.

"Termasuk di dalamnya kami akan optimalkan peran Bhabinkamtibmas dengan Babinsa untuk melakukan pembinaan serta sosialisasi," katanya.

Tri berharap koordinasi lintas lini bisa terjalin antara pengurus RT/RW dan petugas pembantu dengan aparatur di tingkat kelurahan serta kecamatan, sehingga kegiatan pendataan berjalan optimal.

Musim mudik belum selesai, RT RW di Kota Bekasi sudah diberi instruksi seperti ini.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News