Musisi Dunia yang Namanya Dibesarkan Lewat Kontes Menyanyi Eurovision
Final Eurovision akan digelar pada hari Sabtu, (23/05). Kontes menyanyi yang mayoritas pesertanya berasal dari negara-negara di kawasan Eropa dan sekitarnya ditunggu-tunggu oleh jutaan pemirsa layar kaca, tidak hanya di Eropa tetapi juga di Australia.
Beberapa musisi ternama di dunia pernah mengikuti kontes menyanyi Eurovision. Memang tidak semuanya dibesarkan namanya melalui kontes ini, tetapi mereka terpilih karena dianggap cukup mewakili negaranya.
Salah satunya, adalah Anggun C Sasmi. Penyanyi kelahiran Indonesia pernah mengikuti kontes Eurovision di tahun 2012. Saat itu ia mewakili negara Perancis, yang sudah menjadi tempat dirinya menetap dan berkarir di panggung musik dunia.
Saat itu, Anggun mendapatkan voting tidak terlalu banyak, dan harus puas berada di peringkat kedua terbawah.
Penyanyi yang melantunkan single 'My Heart Will Go On' dan menjadi soundtrack film laris dunia, 'Titanic' adalah salah satu penyanyi yang namanya dibesarkan lewat kontes menyanyi Eurovision. Ia menjadi juara di tahun 1998, dengan mewakili negara Swiss.
Begitu pula dengan kelompok musik asal Swedia yang menjadi juara di tahun 1974. Saat itu mereka melantunkan lagu 'Waterloo', yang akhirnya menjadi single yang sukses juga di dunia.
Julio Iglesias, pernah mengikuti kontes ini di tahun 1970. Iglesias tidak berhasil menyabet juara, hanya mendapatkan peringkat keempat.
Tahun ini, sebagai perayaan 60 tahun Eurovision, pihak penyelenggara mengundang Guy Sebastian untuk mewakili Australia.
Final Eurovision akan digelar pada hari Sabtu, (23/05). Kontes menyanyi yang mayoritas pesertanya berasal dari negara-negara di kawasan Eropa dan
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat