Muslihat Kaget Ada Orang Gantung Diri di Pinggir Jalan
jpnn.com, BOGOR - Seorang pria tergantung di pohon pinggir jalan membuat geger warga Desa Cibunar, Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Senin (16/11).
Informasi yang dihimpun, korban berinisial M, usia 28 tahun.
“Iya, saat lewat melihat ada yang gantung diri. Saya langsung ke Polsek Parungpanjang,” ujar Muslihat warga Parungpanjang yang pertama menemukan jasad korban, kepada radarbogor.id, Senin.
Mendapat laporan dari Muslihat, Polsek Parungpanjang langsung mendatangi lokasi kejadian.
Sesampainya di lokasi kejadian Polsek Parung Panjang langsung melakukan olah TKP, dan selanjutnya menghubungi pihak puskesmas untuk dilakukan evakuasi terhadap jenazah korban.
“Pria yang gantung diri itu berusia 28 tahun. Ia merupakan warga Jagabita Kecamatan Parung Panjang,” ujar Kaposlek Parungpanjang Kompol Suharto.
Lebih lanjut Suharto menuturkan, korban diketahui bekerja serabutan.
“Dari hasil penyelidikan diduga korban bunuh diri karena terlilit masalah ekonomi. Pihak keluarga sudah menerima kejadian sebagai takdir dituangkan dalam surat pernyataan,” tandasnya. (all/radarbogor)
Seorang pria tergantung di pohon pinggir jalan membuat geger warga. Korban diketahui berusia 28 tahun.
- Info Terkini dari AKP Aji Rizndi Nugroho Soal Kasus Penganiayaan Satpam Kebun Raya Bogor
- Jalur Puncak Bogor Malam Tahun Baru Ditutup untuk Kendaraan
- 7 Satpam Kebun Raya Bogor Dipukuli Rombongan Peziarah
- Polda Jabar Siapkan Rekayasa Lalin di Puncak Bogor saat Libur Nataru
- Takut Diamuk Warga, Maling Mobil Tabrak Kendaraan Lain di Bogor
- Seorang Pegawai Bank Diduga Bunuh Diri di Tol Pekanbaru-Dumai, Begini Kronologinya