Mutasi Guru Mulai Disiapkan
Jumat, 02 Desember 2011 – 12:16 WIB

Mutasi Guru Mulai Disiapkan
PURWOKERTO--Guru yang belum mempunyai jam mengajar atau jam mengajarnya kurang, silakan berdebar ria. Pasalnya, Dinas Pendidikan (Dindik) Banyumas sudah menggadang program penataan guru atau mutasi. Program itu untuk meratakan jumlah guru sesuai dengan kebutuhan.
Penataan guru yang sudah berjalan yakni guru SMA dan SMK. Hasil pemerataan guru di jenjang SMA/SMK beberapa waktu lalu, ada mutasi 45 guru antar SMA dan SMK. Nah, yang sudah berjalan saat ini adalah penataan di jenjang SMP. Rencananya, akhir Desember 2011, penataan itu rampung.
Baca Juga:
Kepala Dindik Banyumas, Drs Santosa Eddy Prabowo mengatakan, penataan guru ini bukan masalah suka atau tidak suka pada guru tersebut. "Tidak ada masalah dengan suka atau tidak," tegasnya.
Mutasi atau pemerataan ini, terus Eddy dikarenakan banyak guru yang jabatannya nol jam. Artinya, dia tidak mempunyai jam mengajar. Atau, banyak guru di jenjang SMP yang tempat tinggalnya jauh dari sekolahnya. "Tidak ada tujuan lain selain hanya ingin meratakan kebutuhan guru di Banyumas," tegasnya.
PURWOKERTO--Guru yang belum mempunyai jam mengajar atau jam mengajarnya kurang, silakan berdebar ria. Pasalnya, Dinas Pendidikan (Dindik) Banyumas
BERITA TERKAIT
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025