Mutiara Hitam Pantas Juara
jpnn.com - SURABAYA - Setelah sukses memetik poin penuh di dua laga tandang menghadapi Mitra Kukar dan Persegres Gresik United, Persipura tinggal selangkah lagi menjuarai kompetisi TSC 2016.
Pelatih Persipura Angel Alfredo Vera mengatakan, Mutiara Hitam-julukan Persipura Jayapura-pantas untuk juara.
“Persipura pantas juara dan saya tidak bisa berkata apa-apa. Tim ini terlalu tangguh dan apa yang ada di tim ini tidak dimiliki tim lain di Indonesia ini,” ungkapnya seperti diberitakan Cenderawasih Pos (Jawa Pos Group) hair ini.
Alfredo mengatakan, hasil yang diraih Persipura hingga saat ini bukan hanya karena perjuangannya sebagai pelatih, namun kontribusi seluruh tim.
“Pemain Persipura yang punya kontribusi lebih disini. Mereka punya motivasi tinggi dan mendukung tim ini menjadi juara,” ucap Alfredo merendah.
Alfredo mengaku, kunci kemenangan Persipura disetiap laga, karena pemainnya sangat kompak dan rasa kekeluargaan dibangun sangat tinggi sekali di tim ini.
“Pemain semuanya saling menghargai satu sama lain dan punya perjaungan yang sangat keras untuk terus bermain bagus disetiap laga yang mereka lakoni,” tuturnya.
Alfredo mengaku sangat bersyukur diberi kesempatan melatih tim besar seperti Persipura yang mempunyai prestasi bagus di kancah sepakbola nasional maupun di AFC.
SURABAYA - Setelah sukses memetik poin penuh di dua laga tandang menghadapi Mitra Kukar dan Persegres Gresik United, Persipura tinggal selangkah
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024