Mutmainah Mengaku Tidak Mutilasi Anaknya
jpnn.com - JAKARTA - Tersangka kasus dugaan mutilasi, Mutmainah (28) kondisi psikisnya akhirnya membaik, setelah sempat dirawat beberapa hari di Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengatakan, bahwa pihaknya sudah bisa mengajak tersangka berkomunikasi.
Polisi juga sudah mengambil keterangan dari istri anggota Provos Polda Metro Jaya, Deni Siregar itu.
"Tersangka merasa tidak membunuh. (Diduga) tidak stabil kejiwaannya," kata Awi di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (4/10).
Meski begitu, polisi masih melakukan pemeriksaan pada Mutmainah dan kejiwaannya dengan menghadirkan ahli psikiatri.
Sebelumnya, Mutmainah memutilasi anaknya, A (1) hingga tewas di rumah kontrakannya daerah Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (2/3).(Mg4/jpnn)
JAKARTA - Tersangka kasus dugaan mutilasi, Mutmainah (28) kondisi psikisnya akhirnya membaik, setelah sempat dirawat beberapa hari di Rumah Sakit
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas