NAC vs FC Twente: Mees Hilgers Masih Menghilang, Timnas Indonesia Waspada

jpnn.com - Masih tak ada nama Mees Hilgers saat FC Twente menyambangi markas NAC Breda pada pekan ke-19 Eredevisie, Minggu (19/1/2025).
FC Twente sendiri pulang dengan tangan hampa seusai takluk dengan skor 1-2.
Gol-gol NAC Breda lahir lewat aksi Adam Kaied pada menit ke-14 dan Elias Mar Omarsson (20').
Adapun gol semata wayang FC Twente dibukukan oleh Daan Rots (77').
Di pertandingan ini, FC Twente lagi-lagi belum bisa diperkuat Mees Hilgers, salah satu bek andalan klub.
Pemain berusia 23 tahun itu sudah absen sebulan akibat mengalami masalah pada kakinya.
Tercatat, Hilgers telah melewatkan enam pertandingan FC Twente di Eredivisie.
Kali terakhir Hilgers bermain untuk Twente terjadi pada 13 Desember 2024 lalu ketika menghadapi Olympiacos di ajang Liga Europa.
Masih tak ada nama Mees Hilgers saat FC Twente menyambangi markas NAC Breda pada pekan ke-19 Eredevisie, Minggu (19/1/2025).
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi