Nadal Amankan Tiket Final Australia Terbuka Setelah Kalahkan Tsitsipas

Nadal Amankan Tiket Final Australia Terbuka Setelah Kalahkan Tsitsipas
Nadal Amankan Tiket Final Australia Terbuka Setelah Kalahkan Tsitsipas

Rafael Nadal memastikan tiket ke final Australia Terbuka setelah mengalahkan petenis yang sedang naik daun, Stefanos Tsitsipas, dalam dua set langsung sekaligus membukukan penampilan kelima-nya di final Australia Terbuka.

Poin utama:

• Rafael Nadal mematahkan servis Stefanos Tsitsipas dalam enam kesempatan
• Tsitsipas hanya memiliki satu break point terhadap servis Nadal
• Nadal bisa menghadapi petenis nomor satu dunia Novak Djokovic di final

Petenis nomor dua dunia itu tampil sangat agresif, menghadapi Tsitsipas dengan brutal dalam waktu satu jam dan 46 menit dengan kemenangan 6-2, 6-4, 6-0 di semifinal putra pertama di Rod Laver Arena.

Nadal, pemenang Australia Terbuka pada tahun 2009 tetapi dikalahkan pada tiga final lainnya, akan bertemu dengan saingan lamanya dan petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic, atau petenis Perancis, Lucas Pouille, di final Minggu (27/1/2019) malam.

Kemenangan bagi Nadal, yang akan bertarung di final tunggal utama ke-25-nya, akan berarti ia menjadi petenis pria pertama di era turnamen Terbuka yang memenangi semua empat turnamen utama setidaknya dua kali.

"Saya bermain bagus, tentu saja," kata Nadal pada konferensi pers pasca pertandingan.

"Saya telah bermain bagus dalam seluruh pertandingan. Setiap pertandingan, kurang lebihnya, saya pikir saya melakukan banyak hal dengan baik. Malam ini adalah pembuktian lainnya."

Tsitsipas akan belajar lebih banyak dari kekalahannya dari Nadal daripada saat ia menang dari Roger Federer di babak keempat, hal itu seperti spesialisasi juara nomor tunggal turnamen utama 14 kali itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News