Nadal Terancam Absen di ATP World Tour Finals
jpnn.com - MALLORCA - Rafael Nadal terancam absen di ATP World Tour Finals 2014. Itu terjadi setelah petenis asal Spanyol tersebut tengah berkutat dengan radang usus buntu yang membekapnya.
Tim medis memang sudah memberikan antibiotik untuk Nadal. Tindakn itu dilakukan agar Nadal bisa tampi di Swiss Indoor pekan mendatang. Namun, hal itu tak akan menjamin keikut sertaan Nadal di ATP World Tour Finals.
Laman Sky Tennis menulis, Nadal harus menjalani operasi untuk menyembuhkan masalah yang membekapnya. Jika itu terjadi, Nadal akan absen di Paris Masters dan ATP World Tour Finals.
“Nadal akan bermain di Swiss pekan mendatang. Semuanya akan bergantung bagaimana dia merasakan kondisinya di turnamen. Saran dari dokter akan menentukan jadwal turnamen yang diikutinya,” demikian tulis Sky Tennis.
Sebelumnya, Nadal juga harus absen panjang setelah mengalami cedera pergelangan tangan. Pemilik 14 gelar juara Grand Slams itu baru comeback di Tiongkok Open lalu. (jos/jpnn)
MALLORCA - Rafael Nadal terancam absen di ATP World Tour Finals 2014. Itu terjadi setelah petenis asal Spanyol tersebut tengah berkutat dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Performa Pemain Asing Kurang Moncer, Jakarta Pertamina Enduro Coba Cari Pengganti
- Persis Belum Pernah Menang, OKS Singgung Soal Ini, Alamak!
- Anthony Sinisuka Ginting Cedera, Indonesia Hanya Mengirim 5 Wakil di India Open 2025
- PBSI Ciptakan Plaform Sport Science Analytics, Sangat Penting!
- 10 Pemain Persis Solo Gigit Jari, PSM Makassar Tembus Top 6
- Debut Cleyton Santos di Persis Berujung Petaka, Kena Kartu Merah dan Kalah dari PSM