Nadine Chandrawinata Promosi Budaya Lewat Tenun
jpnn.com - NADINE Chandrawinata tampil anggun di Jakarta Fashion Week (JFW) 2015. Dia menggunakan gaun bertemakan recto verso karya desainer muda berbakat, Dominique Nadine. Busana yang memiliki artis dua sisi tapi berbeda tersebut lahir dari kombinasi budaya berbusana east meet west yang dikemas dengan bahan kain tenun.
”Pada saat diajakin Dominique bermain di kain tenun, saya langsung tertarik. Saya rasa ini adalah hal baru,” ujar Nadine seperti yang dilansir INDOPOS (Grup JPNN.com), Kamis (6/11).
Nadine memuji Indonesia karena memiliki keanekaragaman tekstil yang tidak terhingga jumlahnya. Apalagi, saat ini pemerintah dan swasta tengah gencar mempromosikan batik dan tenun.
Maka itu, dia tidak berpikir dua kali saat ditawari memakai busana dengan motif tenun. ”Dan buat saya ini sangat menarik. Karena banyak budaya yang tidak akan kita tahu, kalau bukan kita sendiri yang memperkenalkannya,” ucapnya bijak.
Sebagai public figure, wanita blasteran Jerman-Indonesia itu memang dikenal mencintai budaya Indonesia. Nadine seringkali terlihat tampil mengenakan gaun berbahan batik dan tenun.
Bahkan, dia tidak ragu mengenal lebih jauh budaya Indonesia lewat penjelajahannya ke sejumlah daerah di Indonesia dengan melakukan diving. ”Saya malah berharap setiap daerah nggak ragu mempromosikan tenun khas daerah mereka ke mancanegara,” imbaunya.
Nadine juga memuji, desainer muda Indonesia tidak kalah dengan talenta desainer luar negeri. ”Saya yakin, desainer kita bisa unjuk gigi di dunia internasional. Sebisa mungkin memperlihatkan ciri khas Indonesia. Tanpa bilang kalau kita orang Indonesia bisa dilihat dari apa yang kita pakai. Misalnya syal atau bandana,” urainya.
Sang desainer, Dominique Nadine mengatakan bahan kain yang dipakai Nadine diambil dari Bali, Garut, dan Cirebon. Semua dipadu-padankan sesuai dengan aktivitas para perempun muda dan anak-anak.
NADINE Chandrawinata tampil anggun di Jakarta Fashion Week (JFW) 2015. Dia menggunakan gaun bertemakan recto verso karya desainer muda berbakat,
- Penampilan Istimewa di Hari Kedua Joyland Festival Jakarta 2024
- Syuting Film Sorop, Para Pemain Mengaku Mandi Air Garam, Kenapa?
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Ini Jadwal Sidang Putusan Cerai Kimberly Ryder dan Edward Akbar
- Nissa Sabyan dan Ayus Nikah, Ririe Fairus Singgung Orang yang Pernah Menyakiti