Nadine Geram Lihat Laut Dicemari Banyak Sampah

jpnn.com - JAKARTA - Sejak kecil, Nadine Chandrawinata punya kebiasaan unik ketika bertamasya ke pantai. Bukan bermain pasir atau kerang-kerangan, perempuan kelahiran Hannover, Jerman, 8 Mei 1984, itu memilih mengumpulkan sampah dan membingkainya pada kanvas kecil.
Kebiasaan Nadine kecil itu pula yang membuat Puteri Indonesia 2005 itu lebih peduli pada lingkungan. Bagi Nadine, selain sebagai penikmat, seorang traveler harus menjadi penyelamat.
"Harus ada sebuah komitmen dan sesuatu yang kita selamatkan dari lingkungan," jelasnya.
Perempuan yang memiliki hobi diving itu pun sempat menuturkan kekecewaannya akan sampah yang bertebaran di laut.
"Ketika menyelam, ada yang nyangkut di terumbu karang, ketika keluar juga ada di permukaan," katanya, geram.
Nadine pun mengimbau agar traveler tidak hanya pamer foto pernah ke sana-ke sini.
"Pamerlah apa yang sudah kita lakuin buat Indonesia, kaitannya dengan Indonesia," kata perempuan pemrakarsa gerakan SeaSoldier itu. (lus/c17/sof)
JAKARTA - Sejak kecil, Nadine Chandrawinata punya kebiasaan unik ketika bertamasya ke pantai. Bukan bermain pasir atau kerang-kerangan, perempuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sheila Dara Terlibat, Sore: Istri dari Masa Depan Umumkan Jadwal Tayang
- Unggah Laporan MSF, Angelina Jolie Mengutuk Serangan di Gaza
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?