Nagita Slavina Gandeng Sabyan Rilis Lagu Religi

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nagita Slavina berkolaborasi dengan Sabyan untuk meluncurkan lagu religi berjudul 'Ramadan'.
Dia mengaku senang akhirnya bisa bersinergi dengan grup musik religi kenamaan tersebut.
"Jadi pertama kali diajakin Rans Music untuk duet bareng lagu Ramadan bareng Sabyan senang," ungkap Nagita Slavina lewat akun Instagram miliknya, Jumat (24/4).
Istri Raffi Ahmad itu mengaku mau terlibat lantaran menilai lagu 'Ramadan' sangat bagus.
Lagi pula menurut Nagita Slavina, single ini cocok untuk menyambut bulan Ramadan tahun ini.
"Lagunya bagus. Suka. Pas banget nyambut Ramadan juga," ucap Gigi, sapaannya.
Selain itu, Nagita Slavina merasa bersyukur masih bisa bertemu dengan Ramadan tahun ini. Meskipun bulan suci kali ini berbeda lantaran kondisi pandemi virus corona atau covid-19.
"Alhamdulillah masih dikasih kesempatan Ramadan tahun ini, meskipun dalam keadaan yang tidak seperti biasanya," tambah Nagita Slavina. (mg3/jpnn)
Nagita Slavina berkolaborasi dengan Sabyan untuk meluncurkan lagu religi berjudul 'Ramadan'.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Jam Operasional Berubah di Bulan Ramadan, BNI Pastikan Kelancaran Transaksi Perbankan
- Jelang Mudik Lebaran, Pertamina Turunkan Harga Avtur di 37 Bandara
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk
- Mengkaji Kitab Mbah Hasyim, Ma'ruf Amin: Inilah Tradisi PKB
- Slim Fit Booster dari LIGHThouse Bikin Puasa Sambil Diet Nyaman, Sehat