Nagita Slavina Mengaku Deg-degan Saat Pertama Kali...
jpnn.com, JAKARTA - Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina mengaku deg-degan saat memandikan anak keduanya, Rayyanza Malik Ahmad.
Hal tersebut diketahui dalam vlog Rans Entertainment terbaru di YouTube.
"Mama sebenarnya deg-degan juga, sudah lama enggak mandiin bayi," kata Nagita Slavina, Jumat (3/12).
Perempuan 34 tahun itu sangat hati-hati ketika memandikan Rayyanza Malik Ahmad.
Menurut Nagita Slavina, ini merupakan kali pertama dirinya memandikan putra keduanya itu di rumah.
"Pertama kali mandi di rumah, jadi agak bingung," ujar Gigi, sapaannya.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dikaruniai anak kedua pada Jumat (26/11) di Rumah Sakit Bunda, Jakarta.
Pasangan selebritas tersebut menamai putra kedua mereka dengan sebutan Rayyanza Malik Ahmad. (ded/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina mengaku sangat deg-degan saat pertama kali...
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Presiden Prabowo Hingga Raffi Ahmad Hadiri Pernikahan Putri Zulhas dan Zumi Zola
- Pemerintah Mulai Fokus Garap Konten Kreator, Tujuannya?
- Jenguk Ayah Baim Wong, Raffi Ahmad Sampaikan Doa Ini
- Naker Fest Jakarta Siap Hadirkan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan, Catat Tanggalnya!
- Indonesia Akan Gelar Kejuaran Dunia Balap Rally, Bamsoet Bilang Begini
- Ikut Resmikan Bioskop di Sukabumi, Raffi Ahmad Bilang Begini