Nah Lho! Sering Ciuman Bikin Filler Bibir Cepat Habis
jpnn.com - Untuk membuat filler di bagian bibir tahan lama atau awet ternyata dipengaruhi oleh pola hidup. Salah satunya ternyata dipengaruhi oleh frekuensi seberapa sering berciuman dengan pasangan.
Semakin sering berciuman, maka filler akan semakin tidak tahan lama, dan bibir kembali tipis.
General Manager 8th Avenue Clinic dr. Inge Yolanda, Dipl. CIBTAC, menjelaskan, awet atau tidaknya filler bibir dipengaruhi oleh beberapa kebiasaan. Idealnya filler pada bibir bisa bertahan selama 8 bulan hingga 1 tahun.
“Bibir seseorang tipis atau tebalnya bisa dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya pasti genetik. Dan bibir menjadi tipis juga bisa disebabkan oleh penuaan. Karena itu banyak perempuan saat ini datang untuk memperbaiki dan mengisi volume bibir agar nampak lebih tebal dengan filler,” kata Inge kepada wartawan, Selasa (3/10).
Inge menyebutkan jika dulu banyak perempuan datang ke klinik kecantikan untuk mengubah atau memperbaiki bentuk wajah didominasi perempuan berusia 40 tahun ke atas, kini justru lebih banyak didominasi perempuan muda. Perempuan usia 20 tahun kini lebih berani bereksperimen terhadap wajahnya.
“Saat ini justru usia muda jauh lebih berani. Alasannya pengaruh media sosial dan melihat role model seperti Kylie Jenner itu. Ingin membuat bibir mereka lebih tebal dengan berani melakukan perawatan wajah seperti filler, tarik benang atau botoks,” katanya.
Ada beberapa hal yang dapat mempengaruhi filler bibir bisa bertahan lama atau tidak. Salah satunya adalah berciuman.
“Ada juga filler yang padat, bukan yang cair. Sehingga banyak pasangan lebih sering komplain saat berciuman seperti ada keras-kerasnya, enggak enak. Makanya kalau untuk filler bibir tentu lebih baik yang cair,” ujar Inge. (ika/JPC)
Pola hidup ternyata berpengaruh terhadap keawetan filler bibir
- Angela Lee Lakukan Filler Bibir Agar Makin Terlihat Seksi dan Berisi
- Bibir Terlihat Gelap, Atasi dengan 6 Cara Ampuh Ini
- 3 Penyebab Bibir Pecah-pecah, Jangan Dibiarkan, Bahaya Lho
- 3 Tips Mendinginkan Bibir Terbakar Akibat Sinar Matahari
- 3 Cara Mudah Bibir Terlihat Merah Muda Alami
- 3 Tips Mudah Hilangkan Bibir Hitam