Nah Lho...Badrodin tak Sebut Nama BG saat Konsultasi dengan Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengakui saat berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo soal Wakapolri, tidak membahas nama-nama sosok yang dicalonkan. Termasuk menyebutkan nama Komjen Budi Gunawan.
Badrodin mengaku presiden hanya menyerahkan sepenuhnya pada keputusan Wanjakti. "Presiden tidak arahkan nama, tapi serahkan sepenuhnya pada keputusan Wanjakti," ujar Badrodin di kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu (22/4) malam.
Lalu, apakah presiden setuju dengan pemilihan Budi Gunawan? Badrodin tidak menjawabnya dengan jelas.
"Saya sudah ada petunjuk dari waktu yang lalu. Presiden katakan serahkan sepenuhnya kepada Wanjakti," imbuh Badrodin.
Badrodin pun mengklaim sudah memberikan surat hasil Wanjakti kepada Kementerian Sekretariat Negara. Meski, Mensesneg Pratikno berulangkali menyebut surat tersebut belum sampai di kementeriannya.
"Sudah tadi pagi saya tandatangani. Sudah dikirim ke Setneg. Tolong cek lagi," tandas Badrodin. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengakui saat berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo soal Wakapolri, tidak membahas nama-nama sosok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Turut Wujudkan Keberlanjutan Energi & Air Bersih di Batam
- BPS Ungkap Penyebab Turunnya Angka Penumpang Angkutan Udara di Kepri
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Pasangan Suami Istri Dilaporkan Terseret Banjir Bandang di Bogor