Nahrawi Siap Gantikan Lukman Edy

Nahrawi Siap Gantikan Lukman Edy
Nahrawi Siap Gantikan Lukman Edy
SURABAYA - Ketua DPW PKB Jatim Imam Nahrawi angkat bicara setelah santer dikabarkan menjadi Sekjen PKB. Meski menyatakan siap menggantikan posisi Sekjen Lukman Edy, dia menegaskan belum menerima surat keputusan (SK) resmi dari Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar.

"Belum ada hitam di atas putih. Saya baru mendarat di Jakarta tadi malam dari kunjungan kerja ke Italia," ungkap Nahrawi di sela-sela forum fraksi PKB se-Jatim di kantor DPW PKB Jatim kemarin (3/11). Hampir seminggu dia bersama sejumlah anggota Komisi V DPR studi banding tentang pengelolaan rumah susun ke Eropa.

Selama itu pula, Nahrawi mengaku tidak mengikuti perkembangan di tanah air. Meski rumor pergantian kursi Sekjen sudah lama muncul, dia memilih konsentrasi pada tugasnya sebagai wakil rakyat dan konsolidasi di jajaran DPW hingga ke daerah-daerah. Terhadap pernyataan Ketua Dewan Syura DPP PKB Azis Manshur bahwa pencopotan Lukman masih wacana, Nahrawi mengatakan dalam posisi menunggu.

Seperti diberitakan, Aziz Manshur kepada sejumlah wartawan menyebut pemecatan Lukman Edy masih wacana dan fifty-fifty karena masih akan dibahas dampaknya. Namun, kemarin Aziz Mansyur mengirim surat ke Muhaimin Iskandar. Isinya menjelaskan bahwa dirinya tidak pernah mengatakan tidak setuju pergantian Lukman. Sumber lain menyebutkan bahwa pergantian Lukman oleh Nahrawi sudah menjadi keputusan rapat.

SURABAYA - Ketua DPW PKB Jatim Imam Nahrawi angkat bicara setelah santer dikabarkan menjadi Sekjen PKB. Meski menyatakan siap menggantikan posisi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News