Naik Lapis Baja Lagi, PSSI Malaysia Kecewa
Senin, 21 November 2011 – 17:05 WIB

Naik Lapis Baja Lagi, PSSI Malaysia Kecewa
’’Kamis lalu saat menang 1-0 pemain terpaksa menaiki Barakuda ketika akan pulang ke hotel, hari ini pemain mungkin terpaksa menaiki kendaraan yang sama untuk pergi dan pulang dari Stadium Bung Karno," kata Pengurus Sepakbola Negara Malaysia Datuk Hamidin Mohd Amin.
‘’Demi negara kami sanggup melakukan itu, Tapi kecewa juga karena setiap kali main di Indonesia selalu naik mobil baja. Sistem trafik di sini tidak seperti di negara kita. Mereka tidak menutup laluan khas untuk bas yang membawa pemain melalui jalan tersebut dengan lancar,’’ tambahnya mengungkapkan rasa kecewa.
Sebenarnya pengamanan bagi para pemain Timnas Indonesia ataupun pemain Timnas Malaysia, telah dilakukan secara maksimal oleh pasukan pengamanan. Selain mengandalkan kekuatan dari Mabes Polri, pengamanan di GBK juga melibatkan aparat TNI. Langkah pasukan pengamanan dengan membawa pemain Timnas Malaysia menggunakan Barracuda, tak lain demi keamanan dan keselamatan mengingat saat ini diperkirakan ada 100.000 pendukung Timnas Indonesia yang memerahkan GBK dan sekitarnya.(afz/jpnn)
JAKARTA—Setiap laga sepakbola antara Indonesia versus Malaysia, selalu panas. Tensi tingkat tinggi, selalu hadir dalam setiap pertandingan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah