Naik Tajam, Harga Cabai di Pasar KM 5 Palembang Tembus Rp 80 Ribu Per Kilogram
jpnn.com, PALEMBANG - Harga komoditas cabai di Palembang terus meroket.
Pantauan di Pasar KM 5 Palembang harga cabai tembus Rp 80 ribu perkilogramnya pada Senin (30/10).
Sanusi (52) pedagang Pasar KM 5 Palembang mengungkapkan harga cabai sudah mengalami kenaikan sejak satu bulan terakhir.
"Sebelumnya harga cabai Rp 30 ribu perkilogramnya, sekarang tembus Rp 80 ribu per kilogram untuk cabai burung, kalau untuk cabai merah keriting itu Rp 60 ribu perkilogramnya," tutur Sanusi saat ditemui di lapak jualannya di Pasar KM 5 Palembang.
Kata Sanusi, naiknya harga cabai membuat pedagang susah.
"Kalau naik terus seperti ini susah mau jualnya, yang beli juga susah," keluh Sanusi.
"Sebelum naik bisa terjual 80 kilo, tetapi sejak naik mau habisin 40 kilo saja susah," sambung Sanusi.
Menurut Sanusi, kenaikan harga cabai akibat dari musim kemarau.
Harga komoditas cabai terus mengalami kenaikan, pantauan di Pasar KM 5 Palembang harga cabai tembus Rp 80 ribu perkilogramnya, Senin (30/10).
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pedagang Pasar Baru Gresik Yakin Pilih Khofifah-Emil: Pemimpin yang Terbukti Merakyat
- Aksi Polwan Borong Nasi Bungkus Pedagang dan Bagikan ke Masyarakat di Rohul, Lihat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Polres Inhu Menanam Cabai Dukung Program Asta Cita terkait Ketahanan Pangan