Naikkan Target Perolehan Dana USD 120,6 Juta
Jumat, 06 Mei 2011 – 04:02 WIB
JAKARTA - Permintaan saham perdana PT Buana Listya Tama Tbk, mengalami kelebihan 6,03 kali. Karena itu, perusahaan logistik nasional sektor energi, terutama minyak dan gas bumi itu menaikkan target perolehan dana menjadi USD 120,6 juta. Dengan harga penawaran saham perdana senilai Rp 155 lembar per saham. "Kami dan perseroan sepakat untuk menetapkan harga Rp 155 per saham dan meningkatkan dana perolehan IPO hingga USD 120,6 juta, guna mengoptimalkan dana yang diterima," imbuh Vicky.
”Minat masyarakat akan saham perdana perseroan sangat tinggi. Ini membuktikan bahwa hajatan perseroan melantai bakal mendapat sambutan positif dari pelaku market,” ungkap Vicky Ganda Saputra, Executive Director of Investment Banking PT Danatama Makmur.
Baca Juga:
Vicky menyebutkan harga penawaran saham perdana tersebut ditetapkan sebesar Rp 155 per lembar. Penetapan itu hampir mendekati batasan tertinggi dari kisaran harga pada saat bookbuilding. Perseroan juga sudah melaksanakan roadshow di beberapa negara di Asia, Eropa, dan Amerika Serikat selain di Indonesia.
Baca Juga:
JAKARTA - Permintaan saham perdana PT Buana Listya Tama Tbk, mengalami kelebihan 6,03 kali. Karena itu, perusahaan logistik nasional sektor energi,
BERITA TERKAIT
- Tokio Marine Indonesia Perluas Kerja sama dengan Komunitas Lewat Event Interaktif
- Resmi Melantai di Bursa, MR. D.I.Y. Raih Dana Segar Rp 4,15 Triliun
- Vietjet Gandeng Xanh SM Mewujudkan Transportasi Hijau dan Pariwisata
- ASABRI Raih Predikat Informatif dalam KIP 2024
- Penyesuaian Tarif PPN 12% Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Rakyat
- Begini Cara KAI Logistik Dukung Kemandirian UMKM Difabel